Breaking News
recent

Walkthrough ALUNDRA 1 PS1 Bahasa Indonesia CHAPTER 2 (The Village of Inoa) | Gamingspot Indonesia

Tadi kita sudah bermain di Chapter 1, selanjutnya kita akan melanjutkan petualangan Alundra di Chapter 2. Diingatkan kembali, bagi agan-agan yang belum memiliki ISO Game Alundra, bisa klik Download sekarang.
Walktrough Game Alundra PS 1 Bahasa Indonesia Chapter 2
Walktrough Game Alundra PS 1 Bahasa Indonesia Chapter 2


CHAPTER 2 : THE VILLAGE OF INOA / PERDESAAN INOA

Hal yang harus kamu tahu sekarang adalah kamu terdampar dan tidak tersadarkan diri di sebuah pantai, dan seseorang yang tidak dikenal akan menyelamatkan kamu. Ketika kamu bangun kamu akan disambut oleh seseorang yang mengenalkan dirinya sebagai Jess dan menceritakan apa yang terjadi. Nah, disini kamu bisa nge-save data game kamu untuk pertama kalinya hehe (Lihat Buku Berwarna Biru). 


Save Game Alundra
Save Game

Jika sudah, pergi kebawah dan bicaralah kepada Jess. Setelah anda keluar kamu akan bertemu dengan gadis yang bernama Sybill,setelah ngobrol lalu anda bisa bebas untuk meng-explore perkampungan Inoa (Village of Inoa). Saya merekomendasikan kepada anda untuk mengunjungi setiap tetangga kamu agar makin hafal.

Walktrough Game Alundra PS1 Bahasa Indonesia CHAPTER 2 (The Village of Inoa)
Peta Desa Inoa (Inoa Village)

Keterangan Gambar :

1. Rumah Septimus (Septimus' House)
Septimus adalah karakter penting dalam cerita ini. Dan anda akan harus mampir ke tempatnya beberapa kali selama bermain Alundra.

2. Rumah Walikota Beaumont (Mayor's House Beaumont)

3. Rumah Jess (Jess' House)
Semacam markas. Anda datang ke sini untuk ngesave data game kamu. Selain itu, Jess akan membuat beberapa senjata dan kamu harus datang ke sini untuk mendapatkannya. Tempat ini juga merupakan tempat di mana Alundra tidur, jadi ingatlah itu.

4. Rumah Sybill & Sierra

5. Rumah Wendell (Wendell's House)

6. Rumah Giles & Kisha

7. Toko Naomi (Naomi's Store)
Tempat yang sangat penting. Dia menjual barang-barang Herb. Dia juga menjual satu dari 40 Life Vessels. Yang cukup menarik, dalam posisinya, dia memiliki baju zirah khusus. Namun, ini tidak untuk dijual, sungguh sedih :(

Okay, kita lihat apa saja yang dia jual :

Herb - 5 Gilder | Strength Tonic - 15 Gilder
Magic Elixyr - 30 Gilder | Life Vessel - 500 Gilder
Armor - Tidak Dijual.

8. Rumah Gustav & Ellene

9. Rumah Lutas & Fein
Rumah ini mungkin tidak terlihat menonjol , tetapi ada item yang sangat penting yang bisa dilewatkan secara permanen jika kamu tidak hati-hati. Tapi jangan khawatir, saya akan tetap memberikan panduan ketika saatnya item ini muncul.

10. Rumah Yustel (Yustel's House)
Tempat lain yang sangat penting. Dia pada dasarnya memberi tahu kamu ke mana kita harus pergi berikutnya. Dia juga akan menyembuhkan semua HP dan MP Alundra secara gratis. Dan akhirnya, untuk harga sedang (15 Gilder) dia akan menunjukkan target anda berikutnya dalam Big Map Torla.

11. Rumah Bonaire (Bonaire's House)

12. Rumah Nadia & Myra

13. Rumah Kline (Kline's House)

Okay balik lagi ke cerita.
Jika sudah jalan-jalannya, Selanjutnya kita pergi kerumah Wendell (No.5) dari rumah kamu pergi ke arah kiri, melewati air mancur dan masuk ke rumah yang kedua (disebelah doghouse). Kamu akan melihat ada seseorang pria  yang sedang berbaring diatas tempat tidur, namanya adalah Wendell. Bicaralah pada dua anak kecil dan seorang dewasa, mereka akan memberitahukan bahwa kamu harus pergi dan berbicara kepada Septimus (Lihat Gambar Rumah No.1). Rumahnya berada di atas rumah Wendell, Septimus kemudian menyuruh kamu pergi ke Tarn's Manor untuk mencari dan mendapatkan “Book of Elna”. Tinggalkan Septimus dan sekarang berangkatlah ke Tarn's Manor.

Wendell House
Rumah Wendell
   Baik, Chapter 2 akan selesai disini dulu, dan akan lanjut ke Chapter 3



Previous :
Chapter 1 (The Journey Begin / Petualangan Dimulai)

Next :
Chapter 3 (Tarn's Manor)

No comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.